Lurah Sukapura & Stackholder Terima Audensi Jajaran Pengurus Pemuda Pancasila Sukapura Jakarta Utara
Jakarta Utara,Tribuntujuwali.com
Pemuda Pancasila kelurahan Sukapura lakukan audensi dengan lurah Sukapura beserta Stackholder di ruang rapat lurah lantai 2 kelurahan Sukapura kecamatan Cilincing Jakarta Utara. Jum at, 23 Mei 2025.
Adapun yang hadir Dalam giat Audiensi, Antara Lain :
- A Rosiwan lurah Sukapura
- Sekretaris Lurah Sukapura (Bu akti islamiyah)
- Kasipem kelurahan Sukapura (Bu Syamsiah)
- H.fahrul Roji (H.Alung ketua LMK Sukapura)
- H.Amin kepala Satpol PP kelurahan Sukapura
- Soim ibnu surjan ketua Pemuda Pancasila Ranting Sukapura beserta jajarannya.
- Serta beberapa staf kelurahan lainya.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara, M. Hafizd. Ketika dihubungi via telpon seluler mengatakan, Kami berikan apresiasi setinggi - tingginya kepada Pemuda Pancasila Ranting Sukapura & jajaran atas berbagai upaya yang sudah dilakukan dalam membebaskan organisasi. di saat banyak Organisasi masyarakat dan LSM lainya terpojok dengan isu isu negative.
Lurah Sukapura ditemui awak media dilokasi acara mengatakan, Terimakasih banyak kepada ketua PP Ranting Sukapura beserta jajaran yang sudah meluangkan waktu terbaiknya buat bersilahturahmi dengan kami selaku keluarga besar kelurahan Sukapura Cilincing Jakarta Utara." Ucap A. Rosiwan
Lurah Sukapura Menambahkan, Silahkan kepada ketua Pemuda Pancasila Sukapura untuk bisa menggunakan aula yang ada di lantai 3 guna kepentingan kegiatan yang positif seperti akan diadakannya RP3R. Selanjutnya untuk kelengkapan tempat dilantai 3 juga akan disiapkan yang penting ikutin prosedur untuk bersurat dulu." Pungkas Palurah.
Ditempat yang sama, H. Alung ketua LMK kelurahan Sukapura kepada awak media mengatakan, Saya mendukung aja semua kegiatan positif yang akan di lakukan ade adean saya terutama ketua Ranting pemuda Pancasila Sukapura kecamatan Cilincing Jakarta Utara.
H. Alung berharap, Ayo kita bersama sama jaga kondusifonal wilayah Sukapura, Kalau bukan kita siapa lagi. terima kasih juga kepada para tamu undangan yang sudah hadir pada hari ini." Ujar H. Alung Panggilan akrabnya.
Menurut pantauan awak media, Beberapa point hasil audiensi sebagai berikut :
- Tatap muka dan Silaturahmi Pengurus Pemuda Pancasila Ranting Sukapura dengan Lurah Sukapura beserta jajaran Kelurahan Sukapura.
- Ormas Pemuda Pancasila Ranting Sukapura siap bersinergi dengan Lurah Sukapura beserta Jajaran dan Tiga Pilar untuk menjaga Kamtibmas diwilayah Sukapura.
- Ormas Pemuda Pancasila Ranting Sukapura dalam waktu dekat akan melakukan pemilihan Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Sukapura.
Pertemuan audensi yang dimulai dari pukul 13.00 wib berakhir hingga pukul 14.00 wib. Adapun Pertemuan tersebut berjalan dengan hangat & penuh kekeluargaan.
(Redaksi/Edo L)
0Comments