Tpd9BSW5TUzlBSd5GUAlGfr6Td==
Tanah Merah Bukan Halangan: Satgas TMMD dan Warga Kompak Cor Jalan Demi Akses Lebih Baik

Tanah Merah Bukan Halangan: Satgas TMMD dan Warga Kompak Cor Jalan Demi Akses Lebih Baik

Table of contents
×
Tanah Merah Bukan Halangan: Satgas TMMD dan Warga Kompak Cor Jalan Demi Akses Lebih Baik

Sumedang,Tribuntujuwali.com
Meskipun dihadapkan dengan kondisi tanah merah yang lengket dan menyulitkan, semangat anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 124 Kodim 0610/Sumedang bersama warga tidak surut. Mereka tetap bergotong-royong melaksanakan pengecoran jalan demi membuka akses transportasi yang lebih layak bagi masyarakat. Selasa 20 Mei 2025

Medan yang berat akibat curah hujan dan tekstur tanah yang licin membuat proses pengecoran jalan menjadi lebih menantang. Namun hal ini justru semakin menguatkan tekad kebersamaan antara TNI dan masyarakat. Dengan menggunakan alat seadanya dan semangat juang tinggi, pekerjaan tetap berjalan lancar dan penuh semangat.

"Kondisi tanah memang menyulitkan, tapi kami tidak bisa menyerah. Jalan ini sangat dibutuhkan warga untuk memperlancar aktivitas sehari-hari," ujar Serka Budi  salah satu anggota Satgas TMMD.

Kegiatan pengecoran ini merupakan bagian dari program TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat desa. Diharapkan, dengan akses jalan yang lebih baik, pertumbuhan ekonomi dan mobilitas warga dapat meningkat secara signifikan.(*)

0Comments