Diduga Korupsi Anggaran LPJU 752 Juta T. A 2022, Plt Dishub Batu Bara Dikonfirmasi Bungkam
Batu Bara,Tribuntujuwali.com
Diduga Penjabat Dishub Batu Bara Korupsi anggaran lampu penerangan jalan umum (LPJU) Tahun anggraan 2022 sebesar 752 juta, pasalnya di konfirmasi tentang anggaran LPJU dan bagaimana mekanisme tata cara PBJ LPJU, kemudian ada dua kali pembayaran satu kegiatan dalam 1 tahun serta dimana saja letak titik lokasi pemasangan LPJU nya belum di jelaskan oleh penjabat Plt Dishub Batu Bara.
Sebagaimana diketahui dari register SP2D pembayaran Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) Dinas Perhubungan Kabupaten Batu Bara TA. 2022 telah mengeluarkan dua kali pembayaran kepada PT KGP yang mana mekanisme pembayaran kedua kegiatan LPJU di menangkan oleh PT KGP.
Dalam hal ini, Ketua SEMMI Iqbal Fahcrozi angkat bicara saat ditemui di Salah Satu Cafe Coffee Shop, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batu Bara. Selasa, (06/02/2024).
“Kadishub harus bisa menjawab LPJU tentang 2 kali pengadaan dalam TA. 2022 senilai Rp. 752.401.500,000,- dan dimana saja titik pengadaan itu,” sebut Ketua SEMMI.
“Kedua kegiatan LPJU di bayarkan kepada PT KGP pada bulan November 2022 oleh sub.unit Dishub Batu Bara sebesar Rp. 126 juta, sedangkan untuk pembayaran kedua di bulan Desember 2022 kepada rekanan yang sama yakni PT KGP di bayarkan oleh Sub.unit Dishub Batu Bara sebesar Rp. 626 Juta,” jelasnya.
Selanjutnya, Ketua SEMMI mengatakan, dalam hal ini Kadishub jangan Bungkam, seolah-olah pekerjaan pengadaan LPJU berjalan lancar serta menganggap putra daerah diam akan hal ini.
Apalagi ketika dibaca dihalaman Web resmi salah satu media online waspada.id yang mengatakan hanya 200 juta dengan judul “Rp200 Juta Dana Pemeliharaan LPJU Tak Cukup Menerangi Kabupaten Batu Bara,” lantas jika dalam pengeluaran register SP2D Dinas Perhubungan t.a 2022 sebesar 752 juta kemana selisih nya.?
Hingga saat ini, Kadishub Rubi Siboro di konfirmasi terkait mekanisme tata cara pelaksanaan lelang/tender dan letak titik pemasangan lampu penerangan jalan (LPJU) tahun 2022 belum bersedia memberikan tanggapan, ketika berulang kali dikonfirmasi melalui Via phone terkini tidak menjawab, meskipun terdeteksi berdering.
(Tim)