Berbagai Program TNI AD Telah Dicapai dengan Baik, Kasad : Ini Jerih Payah dan Kerja Keras Kita Bersama


Madiun, Tribuntujuwali.com
- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman memberikan apresiasi terhadap kinerja para prajurit dan PNS Angkaan Darat yang telah mampu melaksanakan tugasnya dengan baik selama ini.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang tinggi atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan oleh seluruh prajurit dan PNS Angkatan Darat dalam menjalankan berbagai tugas yang diamanatkan oleh negara,” kata Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Deni Rejeki sebagai Irup saat membacakan amanat Kasad pada upacara bendera di Halaman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Jumat (17/6/2022).

Upacara bendera yang berlangsung tertib dan khidmat itu diikuti oleh ratusan prajurit dan PNS Korem 081/DSJ beserta satuan dinas jajaran di Madiun.

Jelang kick off Liga Santri pada 20 Juni 2022, Kasad ingin agar Komandan Kewilayahan dapat mendukung kegiatan tersebut agar berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

Terkait masih adanya oknum personel TNI AD yang melakukan pelanggaran, dirinya meminta agar hal itu dijadikan evaluasi bersama supaya tidak terulang di masa mendatang.

Lebih lanjut mantan Pangkostrad itu mengungkapkan, berbagai kebijakan mengenai pembinaan personel dan kesejahteraan maupun program-program lainnya telah berhasil dicapai dengan baik. “Ini semua merupakan hasil jerih payah dan kerja keras kita bersama,” ujarnya.

Kasad juga menekankan, keberhasilan yang telah diraih selama ini harus dapat dipertahankan dan ditingkatkan untuk menyongsong tugas yang akan datang.

“Ke depan berbagai berbagai agenda yang bersifat nasional maupun internasional menuntut kesiapan kita TNI Angkatan Darat. Untuk menyambut tugas tersebut, maka terus pelihara kesiapan operasional serta optimalkan program-program dalam rangka peningkatan profesionalisme prajurit,” tegasnya.***
(Eric@)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال