Camat Blangpegayon Dampingi Kapolres Gayo Lues Salurkan Bansos


Blangkejeren Tribuntujuwali.com
Camat Blangpegayon dampingi Kapolres Gayo Lues AKBP Efrianza menyalurkan Bansos kepada masyarakat Kampung Bener Baru Kecamatan Blangpegayon dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 76 berlangsung Senin (20/6/2022).

Kapolres Gayo Lues AKBP Efrianza selain menyalurkan bantuan sosial berupa beras juga menyalurkan semen untuk sarana ibadah Masjid Kampung Bener Baru dan Masjid Cinta Maju Kecamatan Blangpegayon Kabupaten Gayo Lues. 

Camat Blangpegayon Teuku Saidi Ramli mengatakan, mendapingi pak Kapolres membagikan bantuan sosial di wilayah Kecamatan Blangpegayon untuk dua desa yakni desa Bener Baru dan desa Cinta Maju. Sembako difokuskan penerima paket bansos tersebut ialah masyarakat yang memang secara langsung terdampak pandemi covid. Dampak sosial dan ekonomi yang muncul akibat wabah penyakit ini bisa dikatakan mengkhawatirkan. Kita harus mampu mengatasinya dengan semangat baru menuju tatanan dunia baru.

Pengulu Bener Baru Suhirman mengucapkan banyak terima kasih kepada, kepada Kapolres Gayo Lues karena telah menempatkan desanya untuk kunjungan kerja sekali gus penyaluran bansos dan bantuan masjid memeriahkan HUT Bhayangkara ke 76 tahun 2022.
(Eric/Abdiansyah)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال